/* Ads dari Propeller -------------------------- */ Warung Internet

Kolom Tabel yang Selalu di Depan

SETELAH membuat kolom judul secara otomatis pada aplikasi pengolah kata (misal, Ms. Word), kali ini pada aplikasi pengolah angka (disebut data juga bisa). Intinya hampir sama dengan membuat kolom di pengolah kata, yaitu tetap berhubungan dengan kolom judul tabel. Bedanya, kalau di pengolah kata akan tampil secara otomatis disetiap halaman baru, sedangkan di pengolah angka (misal, Ms. Excel), kolom judul akan selalu tampil di bagian atas (baris) atau bagian kolom, terserah apa yang diinginkan (dua-duanya juga bisa).

Langsung ke permasalahan, buka aplikasi pengolah angka, buat kolom untuk judul tabel (gunakan saja data kemarin).

Langkah-langkahnya sebagai berikut:

  1. Lalu, buka menu Window >> pilih Split
  2. Atur dengan cara drag garis bantu yang muncul untuk menentukan ceels mana saja yang di setting selalu tampil. Setting ini seperti menduplikat file utama.

  3. Terakhir, buka kembali menu Window >> kali ini pilih Freeze Panes, sehingga hasilnya lebih kurang seperti berikut.

Nah, selesai sudah, ceels judul akan terus tampil bagaimana banyaknya data yang dimasukkan. Selain itu, Anda dapat berkreasi sehingga kolom juga dapat di setting seperti langkah di atas.

Sebagai contoh sekaligus oleh-oleh, download file berikut untuk lebih meyakinkan Anda.
Untuk mengunduh file, klik link berikut

0 komentar:

Post a Comment

Berikan Kritik dan Saran Anda !!!